Rangka Tralis Honda CB150R Yang Patah Tidak Sedikit
|Tulisan ini adalah repost dari Roda2blog.com dan rangkuman dari beberapa sumber
Rangka Tralis Honda CB150R Yang Patah Tidak Sedikit : Sudah lama sebenarnya mau bahas tentang rangka model tralis yang dikeluhkan banyak konsumen melalui Fans Page Facebook dan Instagram milik roda2blog. Namun baru sekarang ditulis karena ada tambahan dan kesaksian Suhu Sena Ponda. Kalau ada saksi gini enak, jadi ada tambahan bahan untuk ngeles.
Artikel ini ditulis murni untuk menyuarakan suara konsumen, bukan perang antar fans boy.
Jadi begini sob, keluhan patah rangka teralis Honda CB150R sudah ada sejak generasi pertama muncul. Yang lokasinya ada di titik ini:
Dan seperti ini juga … dan masih banyak lagi yang seperti ini juga. Bengkelnya Sena Ponda sudah merawat motor sakit seperti sekitar 20 unit motor. Nah yang curhat melalui Facebook roda2blog dan instagram roda2blog ada sekitar 10-an juga.
coba kita hitung, dari satu sumber ini saja ada 30an kasus rangka cb150r patah.
Terus apa masalahnya kok di Honda CB150R ini tralis yang bermasalah? kan banyak tuh motor lain yang juga pakek tralis.
Jawabanya adalah soal desain.
Desain tralis di Honda CB150R memang terlihat ringkih dengan beban berat pada sumbu X cross. Sekali lagi lihat foto ini:
Lhoo tapi kok dipakai tim freestyler Honda kuat-kuat aja tuh. Rahasianya, tim freestyler Honda memakai tambahan plat pada titik ini biar lebih kuat seperti ini
Kok motor tralis lainya aman-aman saja? lagi-lagi mari kita lihat desainya. Contoh Honda CB150 Exmo Thailand. Rangka Tralisnya berbentuk twinspar,
Rangka tralis dengan desain twinspar atau sebut saja mirip deltabox gitulah … juga dipakai Honda CBR250RR.
Sekali bandingkan dengan desain tralis Honda CB150R … jauh broo cakepnya, kekuatan mengengga mesin juga beda
Pada Honda CBR250 versi lama. Di sektor ini diberi penyangga tambahan besi untuk meningkatkan kekuatan X rawan ini, seperti ini.
Selain soal desain sebenarnya juga menyangkut soal bahan material pipa tralisnya. Tebal atau tipis.
Solusinya, ini saran sari Sena Ponda :
Di balik setiap musibah kita wajib menganalisa dan mencari solusi….Lakukan chassis REINFORCED pada area X dgn menambagkan plat baja berbwntuk segi 3 dgn ketebalan 15mm – 20mm dibagian ataa dan bawah lalu dilas. Pastikan semua chassis harus center alignment nya. aeperti foto di atas yaa
namun perlu diperhatikan yang satu ini…
Hati2 jika ingin menambahkan penguat, jika beda material dan proses quenching nya tidak tepat, maka timbul residual stress dan penurunan ketahanan korosi, dan tegangan meningkat di daerah tersebut dan ujung2nya catastrophic crack juga (anonim)
Satu ilmu dari motogokil.com…
Jika melihat ukuran pipa mainframe cb150r yang lebih dari 1 inchi, maka ketebalan idelanya adalah 1.65 mm. Perhatikan tabel pipa baja seamless ini.
Kalau terjadi patah, maka coba dicek ketebalan pipanya. Apakah ketebalannya kurang dari 1.65mm ???
Artikel asli ada disini
Foto-foto tambahan :
Last, cmiiw…