Peluang YAMAHA M-Slaz / Xbre, Bakalan Tidak Jauh Beda dengan YAMAHA Byson
|
YAMAHA Motor Indonesia akan segera melaunching motor baru yang sebelumnya telah diperkenalkan kepada publik Thailand. Namun berbeda dengan Thailand, sepertinya jagoan baru ini tidak akan diberi nama dengan YAMAHA M-Slaz. Isu yang santer terdengar kemungkinan akan mengusung nama Xbre, ya YAMAHA Xabre. Nama yang keren meskipun agak sulit dieja.
Lalu bagaimana dengan peluangnya ? gak bisa dipungkiri, jagoan baru YAMAHA ini memang layaknya New Kid on The Block. Lumayan menyita perhatian. Tampilan macho, garang nan kekar, plus aksesoris yang wah membuatnya sing ada lawan. Tapi kita flash back kebelakang sebentar. Sebenarnya tampilan yang 11-12 pun pernah diperkenalkan oleh YAMAHA dengan Byson nya. Sayang meskipun tongkrongan bak moge namun penjualan gak bisa bohong, terbukti ganteng bukanlah segala-galanya, YAMAHA Byson penjualannya ndlosor.
Nah, kasus yang sama sepertinya akan berulang pada YAMAHA M-slaz / xbre ini. Apalagi jika harga berada dikisaran 30jt ke atas, sepertinya penjualan akan sangat berat. Ingat, dilevel harga segitu ada HONDA CBR150 dengan kelebihan di mesin DOHC-nya. Sementara kalau saja kawasaki mau modal promosi dikit, merekapun punya jagoan naked bike dikisaran harga kurang dari 40jt, bahkan dengan kubikasi yang jauh lebih besar, 250cc. Kawasaki SL250 harga klo tidak salah Rp. 39jtan, cukup menarik kan ? hanya saja pasar kurang mengenal produk ini. Belum lagi ancaman dari sisa-sisa armada KAWASAKI ninja 150, 2 tak. Para pecandu speed freak pasti bakal milih si jambakan setan ini.
Kesimpulannya, pasar YAMAHA M-slaz / Xbre bakalan segmented, hanya akan diserap oleh kalangan tertentu yang anti mainstream. Lain cerita kalau dari sisi mesin dibenahi, mungkin pasar tidak hanya melirik dan terkagum-kagum saja, melainkan mereka juga akan membelinya.